KEK Pariwisata Dipersiapkan, Selayar Bisa Jadi Bali-nya Indonesia Timur"

Media Selayar
Selasa, 07 Maret 2017 | 08:04 WIB Last Updated 2017-05-25T23:15:42Z

MEDIA SELAYAR. Menteri Pariwisata, Arief Yahya mengaku bahwa potensi Kabupaten Kepulauan Selayar cukup besar. Ia pun memastikan, jika Kementerian Pariwisata akan memberikan dukungan penuh untuk mengelola potensi tersebut. Tinggal, bagaimana upaya peemerintah Kabupaten kepulauan Selayar agar bisa berusaha maksimal memenuhi persayarakan yang dapat disiapkan.

Bisa dibayangkan ketika sekarang nama Selayar" kemudian menjadi daerah yang akan dipersiapkan menjadi Balinya Indonesia Timur".

"Selayar itu intinya ada dua yang jadi fokus kami. Pertama Kawasan Ekonomi Khusus atau KEK dan Sail Takabonerate," ujar Arief Yahya saat ditemui usai menyampaikan pemaparan pada Rapat Kerja Nasional (Rakernas) Institut Lembang Sembilan (IL9) di Hotel Mercure Sabang, Jakarta, Senin (6/3/). 

KEK Selayar direncanakan seluas 500 hektare. Arief Yahya pun mengaku siap memulai mengembangkan kawasan tersebut mulai 2018 tahun depan. Syaratnya, seluruh lahan harus siap. Dan untuk Sail Takabonerate yang direncanakan bertaraf internasional diupayakan dapat terwujud 2019 mendatang. Jika itu bisa dilaksanakan, maka besar kemungkinan event tersebut akan menjadi agenda tahunan.

BERITA TERKAIT Menpar RI Dan Bupati, Diskusi Tentang Selayar Menuju KEK Pariwisata

Sementara itu Bupati Kepulauan Selayar, Muh.Basli Ali mengaku siap menerima tantangan Kemenpar tersebut. Soal KEK, Basli mengaku jika lahannya sedang on progres. Ia pun optimis, lahan seluas 500 hektare tersebut bisa disiapkan. "Kita pun sudah buat tim. Termasuk Pak Sekda, sedang proses kesiapan lahannya. Pertama kita petakan dulu, mana lahan pemerintah dan mana yang harus dibebaskan," kata Basli.

Begitu pun soal Sail Takabonerate. Menurut Basli, jangankan 2019, tahun depan pun pemda siap jika diberi kepercayaan. Basli mengaku sangat ingin Selayar makin maju dan dikenal oleh dunia melalui event Sail Takabonerate tersebut. (*) 

BACA JUGA : Bappelitbangda Siapkan Bahan Ekspose Pariwisata Selayar

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • KEK Pariwisata Dipersiapkan, Selayar Bisa Jadi Bali-nya Indonesia Timur"

Trending Now

Iklan