Bupati Selayar Dan Undangan Bersama Pengurus Dalam Pelaksanaan Rakerkab XIII KNPI |
Rakerkab XIII DPD KNPI Kabupaten Kepulauan Selayar dihadiri oleh Forkopimda, Ketua DPRD, sejumlah Kepala OPD Pemkab, pimpinan BUMN dan BUMD yang ada di Selayar dan organisasi kemasyarakatan lainnya.
Selain itu hadir juga, Elli Oscar, Sekretaris KNPI Sulsel dan Azwar Ahmad, Ketua KNPI Selayar dan seluruh pengurus KNPI Selayar lainnya.
Bupati Kepulauan Selayar, Muh. Basli Ali pada inti sambutannya, menyampaikan harapan kepada pengurus KNPI, agar mempersiapkan kader pemuda yang tangguh dalam mengisi pembangunan.
Selanjutnya berharap kepada KNPI agar dalam melaksanakan program dapat bersinergi dengan Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar.
Sesuai jadwal dan agenda panitia, Rakerkab ini akan berlangsung selama 2 hari, 17 s/d 18 April 2017. Sementara itu dikutip dari penjelasan Ketua Panitia Rakerkab XIII KNPI Selayar,
Dian Adi Luhur menyampaikan bahwa peserta Rakerkab XIII ini, akan fokus mempertajam fungsi dan tugas masing-masing bidang dalam kepengurusan.
Selanjutnya berharap agar dalam pelaksanaannya dapat tercetus ide-ide cemerlang yang menjadi masukan kepada kepengurusan KNPI Kabupaten Kepulauan Selayar.
Penulis : Itho'.S
Editor : Lolo Muda