Idul Adha 1438 H Ditetapkan Jumat, 1 September 2017

MEDIA SELAYAR. Pemerintah Republik Indonesia melalui Kementerian Agama RI, telah menetapkan bahwa Hari Raya Idul Adha 1438 H, jatuh tepat pada hari Jumat 1 September 2017. Hal ini berdasarkan rukyah dan pantauan hilal dari seluruh daerah. Hal ini diputuskan dalam sidang isbat pada Selasa 22 Agustus 2017 kemarin.
Sekjen Kementerian Agama RI, Nur Syam, kepada media mengungkapkan bahwa penentuan hilal sudah melalui proses merukyat dan dilakukan oleh 10 perukyat dan telah melihat hilal dan sepakat tentang awal Zulhijjah.
Dalam sidang isbat juga ada perwakilan Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN), Badan Informasi Geospasial (BIG), Bosscha Institut Teknologi Bandung (ITB), Planetarium, pakar ilmu falak serta Tim Hisab dan Rukyat Kemenag. (*)
BACA JUGA : Polres Kep. Selayar Tangkap 2 Tersangka Pengedar Sabu2
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
Trending Now
-
MEDIA SELAYAR - Anggota DPR RI Komisi VII Fraksi NasDem, H. Achmad Daeng Se’re, S.Sos., M.M., melaksanakan kunjungan kerja di Kabupaten Kep...
-
MEDIA SELAYAR - Daftar desa yang bakal menerima dana desa 2025 di Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan dapat diakses dalam Informa...
-
MEDIA SELAYAR - Danlantamal VI Makassar, Brigjen.TNI (Mar) Dr. Wahyudi, S. E., M. Tr. Hania., M.M., M. Ham, melakukan kunjungan kerja ke Ka...
-
MEDIA SELAYAR - Personil Satpolair Polres Kepulauan Selayar laksanakan Ramadhan berbagi dengan membagikan takjil buka puasa kepada warga ku...
-
MEDIA SELAYAR - Bank Indonesia (BI) diluncurkan Program Semarak Rupiah Ramadan dan Berkah Idul Fitri (SERAMBI) 2025 di Kabupaten Kepulauan ...