MEDIA SELAYAR. Memeriahkan Hari Jadi Selayar ke 412 sejumlah kegiatan dan lomba digelar oleh Panitia Pelaksana. Seperti yang berlangsung hari ini Selasa 28 Nopember 2017 dipantai Benteng tepatnya didepan Taman Pusaka. Lomba Tangkap Bebek menjadi salah kegiatan yang dilaksanakan oleh Dinas Pariwisata yang cukup seru dan menarik disaksikan oleh masyarakat Selayar.
Lomba ini dibuka secara resmi oleh Wakil Bupati Kepulauan Selayar, Dr. H. Zainuddin SH. MH. Hadir dalam pembukaan unsur Forkopinda diantaranya Wakapolres, Kompol Samsuddin P, dan Kapten Inf. Busrah, mewakili Dandim 1415, Pimpinan OPD Lingkup Pemkab dan Hj. Patta Tulen S.Sos M.Si, Kabag Humas Pemkab Kep. Selayar.
Wakil Bupati Kepulauan Selayar, Dr. H. Zainuddin SH. MH dalam sambutan pembukaannya menyampaikan bahwa lomba renang tangkap bebek ini membuktikan bahwa kita kaya akan kegiatan-kegiatan bahari. Melihat lomba ini dilaksanakan di laut.
Sehinga bolehlah kita menyebut bahwa laut adalah salah satu andalan kita dalam membangun Kabupaten Kepulauan Selayar. Dimana dilaut ada Pariwisata dan di laut ada sumber perikanan dan kelautan yang merupakan salah satu program andalan pembangunan Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar, dalam mewujudkan visi Terwujudnya Masyarakat Maritim Yang Sejahtera Berbasis Nilai Agama dan Budaya,
Selanjutnya melepas 199 peserta berlomba menangkap bebek yang dilepas didepan pantai Benteng. Simak keseruannya pada Video diatas, BACA SELANJUTNYA ..................