Home
Bupati Kep. Selayar
Ke DPRD
Serahkan Ranperda APBD TA 2018
Bupati Kep. Selayar Serahkan Ranperda APBD TA 2018 Ke DPRD
Bupati Kep. Selayar Serahkan Ranperda APBD TA 2018 Ke DPRD

MEDIA SELAYAR. Sidang Paripurna DPRD Kabupaten Kepulauan Selayar dengan agenda Penyerahan Naskah Ranperda APBD TA 2018 berlangsung di Kantor Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Kepulauan Selayar, pada Senin, 11 Nopember 2017 malam.
Rapat Paripurna DPRD ini dipimpin oleh Ketua DPRD, Mappatunru S.Pd didampingi oleh Wakil Ketua, Muh. Aris Ridwan SE. Dihadiri oleh 15 anggota dewan dari 25 anggota DPRD Kabupaten Kepulauan Selayar.
Muh. Basli Ali dalam pidato pengantarnya menyampaikan gambaran singkat dan struktur Ranperda APBD Selayar TA 2018. Selanjutnya menjelaskan singkat bahwa pendapatan pada tahun 2018 direncanakan meningkat 17, 33 persen dari Rp 904, 02 Milyar pada Tahun 2017 menjadi Rp 1, 060 Triliun atau meningkat sebesar Rp 156,67 Miliar.
Basli Ali juga menyampaikan target peningkatan belanja daerah dari Rp 960.09 Miliar tahun 2017 menjadi Rp 1,12 Triliun pada Tahun 2018 atau meningkat sekitar 17,69 Miliar.
Selanjutnya, Muh Basli Ali menambahkan, pada tahun 2018 juga pihak Pemkab Kepulauan Selayar akan terdapat defisit sebagai akibat dari selisih kurang antara target pendapatan dan belanja yang direncanakan sebesar Rp 68, 84 Miliar.
Dan dalam struktur APBD juga terdapat pembiayaan daerah dimana pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar menargetkan Penerimaan Pembiayaan Daerah sebesar Rp 73,59 Miliar dan pengeluaran pembiayaan daerah sebesar 4,89 Miliar. Sehingga netto pembiayaan daerah sebesar 68,84 Miliar,” jelas Bupati.
Usai memberikan pidato pengantarnya, Bupati, Muh Basli Ali menyerahkan naskah Ranperda APBD tahun 2018 yang diterima oleh ketua DPRD, Mappatunru, S.Pd didampingi Wakil Ketua DPRD, Muh Aris Ridwan.
Sidang Paripurna ini juga dihadiri oleh unsur Forkopimda, para pimpinan OPD, para Camat, Kades maupun Lurah dan BPD, Tokoh masyarakat, Tokoh agama dan undangan lainnya (KT2)
BACA JUGA :
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
Trending Now
-
MEDIA SELAYAR - Anggota DPR RI Komisi VII Fraksi NasDem, H. Achmad Daeng Se’re, S.Sos., M.M., melaksanakan kunjungan kerja di Kabupaten Kep...
-
MEDIA SELAYAR - Daftar desa yang bakal menerima dana desa 2025 di Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan dapat diakses dalam Informa...
-
MEDIA SELAYAR - Danlantamal VI Makassar, Brigjen.TNI (Mar) Dr. Wahyudi, S. E., M. Tr. Hania., M.M., M. Ham, melakukan kunjungan kerja ke Ka...
-
MEDIA SELAYAR - Personil Satpolair Polres Kepulauan Selayar laksanakan Ramadhan berbagi dengan membagikan takjil buka puasa kepada warga ku...
-
MEDIA SELAYAR - Bank Indonesia (BI) diluncurkan Program Semarak Rupiah Ramadan dan Berkah Idul Fitri (SERAMBI) 2025 di Kabupaten Kepulauan ...