Home
MEDIA SELAYAR
Final Cek, Ketua KPU Pimpin Rapat Pertemuan Tehnis Gerakan Coklit Serempak 2018, Besok
Final Cek, Ketua KPU Pimpin Rapat Pertemuan Tehnis Gerakan Coklit Serempak 2018, Besok

MEDIA SELAYAR. Ketua KPU Kabupaten Kepulauan Selayar, Hasiruddin. S, pimpin rapat persiapan teknis pelaksanaan Apel Siaga dan Coklit yang diagendakan akan dilaksanakan serempak se Kabupaten Kepulauan Selayar pada Sabtu, 20 Januari 2018 besok.
Rapat persiapan tehnis ini dihadiri oleh para Komisioner KPU Selayar, Para Ketua PPK dari 11 Kecamatan, dan staf serta panitia pelaksana Gerakan Coklit Serempak 2018 Kabupaten Kepulauan Selayar.
BACA JUGA :
KPU Selayar Kerahkan 1.026 Orang Petugas Pada Gerakan Coklit Serentak
Dalam rapat persiapan tehnis tersebut dibahas mengenai sejumlah hal, menyangkut persiapan apel siaga dan pelaksanaan Coklit Serentak. Dimana kegiatan ini dipusatkan di Lapangan Pemuda Benteng, besok Sabtu, pukul 08.30 Wita.
Dari jadwal yang ada, bahwa usai pelaksanaan appel siaga akan dilaksanakan Gerakan Coklit Serentak dimana dalam kegiatan ini seluruh Komisioner KPU dan staf sekretariat akan turun langsung mengawal PPDP melakukan Coklit ke rumah warga di seluruh Kabupaten Kepulauan Selayar.
Gerakan Coklit Serentak didaerah ini akan dilaksanakan selama 3 hari yakni 20-22 Januari 2018, dan secara umum coklit akan dilanjutkan oleh PPDP hingga tanggal 18 Februari 2018. Dengan asumsi petugas yang diturunkan berjumlah 1.062 orang dengan masing-masing mencoklit warga sebanyak 5 KK per petugas per hari. (Reta)
BACA LAINNYA : Sekda Lepas Ratusan Pelari 10 K Selayar 2018
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
Trending Now
-
MEDIA SELAYAR - Anggota DPR RI Komisi VII Fraksi NasDem, H. Achmad Daeng Se’re, S.Sos., M.M., melaksanakan kunjungan kerja di Kabupaten Kep...
-
MEDIA SELAYAR - Daftar desa yang bakal menerima dana desa 2025 di Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan dapat diakses dalam Informa...
-
MEDIA SELAYAR - Danlantamal VI Makassar, Brigjen.TNI (Mar) Dr. Wahyudi, S. E., M. Tr. Hania., M.M., M. Ham, melakukan kunjungan kerja ke Ka...
-
MEDIA SELAYAR - Personil Satpolair Polres Kepulauan Selayar laksanakan Ramadhan berbagi dengan membagikan takjil buka puasa kepada warga ku...
-
MEDIA SELAYAR - Presiden Prabowo Subianto menyampaikan secara resmi terkait kebijakan yang mengatur pembayaran THR untuk ASN dan pekerja sw...