Logistik Pilgub Sulsel di KPU Selayar Belum Lengkap

MEDIA SELAYAR. Hingga hari Rabu 13 Juni 2018 malam bahan-bahan logistik kelengkapan Pilgub Sulsel 2018 di Kabupaten Kepulauan Selayar belum lengkap. Utamanya undangan memilih yang sangat mendesak untuk didistribusikan. Demikian disampaikan oleh Ketua Panwaskab, Muhammad Tahir S.IP kepada media di kantor KPU Kabupaten Kepulauan Selayar usai menemui Ketua KPU Kep. Selayar.
Ketua Panwaskab Kepulauan Selayar ini mendesak KPU Provinsi Sulawesi Selatan agar memprioritaskan pengiriman logistik Pilgub 2018 yang belum terkirim ke Selayar.
Tahir juga menyampaikan hasil koordinasinya dengan KPU Kab. Kep. Selayar bahwa masih ada bahan logistik yang belum dikirim oleh KPU Sulsel ke KPU Selayar.
Diantaranya DPT, C6, sampul, dan beberapa logistik teknis lainnya belum terkirim. Bahkan belum ada kepastian kapan dikirim”, kata Muhammad Tahir.
Lebih lanjut, Muhammad Tahir menyatakan bahwa dengan kondisi geografis Kepulauan Selayar, dimana 5 Kecamatan berada di Kepulauan harusnya menjadi prioritas untuk proses distribusi logistik.
“Selayar ini daerah pulau. Ada banyak TPS yang membutuhkan waktu 1 sampai 2 hari untuk mencapainya, sehingga percepatan sangat diperlukan untuk mengantisipasi keterlambatan”, lanjutnya.
Bila terjadi keterlambatan pengiriman hingga ke TPS didaerah ini maka dikhawatirkan akan timbul persoalan baru, namun Ia tak berharap tidak ada terjadi masalah selanjutnya. (Ajen)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
Trending Now
-
MEDIA SELAYAR - Anggota DPR RI Komisi VII Fraksi NasDem, H. Achmad Daeng Se’re, S.Sos., M.M., melaksanakan kunjungan kerja di Kabupaten Kep...
-
MEDIA SELAYAR - Daftar desa yang bakal menerima dana desa 2025 di Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan dapat diakses dalam Informa...
-
MEDIA SELAYAR - Danlantamal VI Makassar, Brigjen.TNI (Mar) Dr. Wahyudi, S. E., M. Tr. Hania., M.M., M. Ham, melakukan kunjungan kerja ke Ka...
-
MEDIA SELAYAR - Personil Satpolair Polres Kepulauan Selayar laksanakan Ramadhan berbagi dengan membagikan takjil buka puasa kepada warga ku...
-
MEDIA SELAYAR - Presiden Prabowo Subianto menyampaikan secara resmi terkait kebijakan yang mengatur pembayaran THR untuk ASN dan pekerja sw...