Sekda Selayar Nyoblos di TPS Adituka Benteng
Media Selayar
Rabu, 27 Juni 2018 | 09:14 WIB
Last Updated
2020-05-09T13:30:41Z
MEDIA SELAYAR. Sekretaris Daerah Kabupaten Kepulauan Selayar mencoblos di TPS TK Adituka, jln. Jend. Sudirman Benteng Selayar, hari ini Rabu 27 Juni 2018 saat Pilkada Sulsel 2018 untuk memilih Gubernur dan Wakil Gubernur Sulsel.
Sementara itu sejumlah tempat pemungutan suara terpantau ramai melaksanakan pencoblosan. Baik itu didalam kota Benteng maupun diluar kota Benteng.
Seperti yang terpantau di tempat pemungutan suara pemilihan Gubernur Sulawesi Selatan di TPS I Lingkungan Balang Sembo Kelurahan Putabangun Kecamatan Bontoharu Kabupaten Kepulauan Selayar.
Terpantau warga Dusun Balang Sembo mulai mendatangi Tempat Pemungutan Suara (TPS) sekitar pukul 07.00 Wita untuk menggunakan hak suaranya.
Pantauan Pewarta, khusus di Lingkungan ini terdapat 1 TPS dengan Jumlah Wajib pilih 377 dengan rincian perempuan 181, dan laki-laki 196.
Hingga berita ini diturunkan proses pemungutan suara masih sementara berlangsung, dalam kondisi aman dan lancar. (KT2/LO2)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
Trending Now
-
Foto : Kadis Sosial Kep. Selayar, Hj. Satmawati, S.Sos., M.AP. MEDIA SELAYAR. Kepala Dinas Sosial Kepulauan Selayar mengaku mendapat panggi...
-
MEDIA SELAYAR - Angin kencang disertai ombak musim barat menerjang pesisir barat Kepulauan Selayar pada, Senin ( 16/12/2024 ) siang. Sepe...
-
MEDIA SELAYAR. Unit Tindak Pidana Korupsi (Tipidkor) Satuan Reserse Kriminal (Sat Reskrim) Polres Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan meneri...
-
MEDIA SELAYAR. Aktivis Pemerhati Pembangunan dan Pemerintahan, Andi Nur Hamzah angkat bicara atas pemanggilan terhadap Kadis Sosial oleh pih...
-
MEDIA SELAYAR. Anggaran bantuan sosial yang dikucurkan Pemerintah Kabupaten Kepulauan Selayar melaui Dinas Sosial di tahun 2024 berjumlah mi...