MEDIA SELAYAR. Ada hal baru dan merupakan perubahan positif diatas kapal KMP. Bontoharu yang dioperasikan oleh PT. ASDP Indonesian Ferri di jalur penyeberangan Selat Selayar.
Tidak seperti tahun-tahun sebelumnya, yang setiap kapal berangkat dari pelabuhan Bira ataupun Pelabuhan Pamatata, tidak ada layanan petunjuk keselamatan penumpang dari pengelola kapal.
Pasca kandasnya KM. Lestari Maju semua berubah. Mulai aturan pengambilan pas masuk pelabuhan hingga masuk ke kapal feri dan pemberangkatan semua serba baru rasanya. Dan ini tentu saja merupakan perkembangan positif menuju pelayanan yang lebih baik kedepannya, jelas Zainal Yasni, salah seorang penumpang KMP. Bontoharu.
Seperti pantauan Pewarta, diatas KMP. Bontoharu pada akhir pekan lalu. Saat kapal akan diberangkatkan, bak pesawat terbang, seorang petugas kapal memperagakan cara penggunaan pelampung sekaligus memperlihatkan tempat penyimpanan pelampung dipandu oleh petugas kapal lainnya dari anjungan melalui sound sistem diatas kapal tersebut.
Simak Video diatas. ..