Kondisi Terakhir Pelabuhan Bira, Belum Ada Kepastian, KMP Bontoharu Mulai Muat Penumpang

Media Selayar
Selasa, 10 Juli 2018 | 10:35 WIB Last Updated 2020-05-04T04:51:37Z
selayar

MEDIA SELAYAR. Kondisi terakhir, Selasa 10 Juli 2018 dipelabuhan Bira Kabupaten Bulukumba terkait tidak berlayarnya KMP Bontoharu sejak kemarin, karena adanya dokumen crew kapal yang kadaluarsa, masih dalam proses persiapan pemuatan penumpang.

Kendati disebut bahwa dapat dipastikan kapal KMP. Bontoharu akan berlayar menyeberangkan penumpang yang tertinggal sejak kemarin, setelah dipastikan dokumen tersebut ditanda tangani.

Hasanuddin, salah seorang penumpang KMP. Bontoharu kepada Pewarta menjawab bahwa Ia dan kendaraan telah berada di atas KMP. Bontoharu, tapi belum berangkat.Sementara masih banyak kendaraan dan penumpang yang tidak bisa diangkut untuk pemberangkatan pertama ini, jelasnya.

Ditanya kemungkinan trip selanjutnya, Hasanuddin menjawab tidak tahu Pak.

Kepala ASDP pelabuhan Bira, Lakadaha yang rencana dikonfirmasi, teleponnya tidak dapat dihubungi.

selayar

MEDIA SELAYAR. Pantauan Pewarta di 2 pelabuhan tersebut, pelabuhan Bira Bulukumba dan pelabuhan Pamatata Selayar banyak kendaraan dan penumpang sejak kemarin menunggu pemberangkatan. Sementara sampai saat ini pemberangkatan belum ada kepastian.

Sementara itu Andi Eka Putra Rindam, Kepala Terminal Bonea Selayar kepada Pewarta menjawab bahwa kepastian berangkatnya KMP. Bontoharu dari pelabuhan Bira menuju Pamatata hari ini, tergantung bila dokumen yang dibutuhkan tersebut selesai.(red)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Kondisi Terakhir Pelabuhan Bira, Belum Ada Kepastian, KMP Bontoharu Mulai Muat Penumpang

Trending Now

Iklan