Sosialisasi Program MRSF Dan Keselamatan Berlalu-Lintas Terus Berlanjut, Ini Pesan Akp. Nurhaeni

Media Selayar
Senin, 11 Februari 2019 | 14:23 WIB Last Updated 2020-05-07T09:03:26Z
siswa

MEDIA SELAYAR. Bertindak sebagai pembina upacara di SMK 2 Selayar, Kasat Lantas Polres Kepulauan Selayar, Akp. Nurhaeni menyampaikan pesan-pesan keselamatan berlalu lintas sekaligus mensosialisasikan Program Millenial Road Safety Festival, yang sementara berjalan. kepada para siswa dan guru di sekolah ini. Upacara ini merupakan upacara rutin hari Senin dilingkup sekolah.

AKP Nurheni menjelaskan bahwa Program "Millenial Road Safety Festival" dijalankan untuk memberikan pemahaman dalam mewujudkan millennial yang cinta lalu lintas menuju indonesia gemilang dan menekan angka kecelakaan lalulintas yang sudah sangat memprihatikan.

" Angka kecelakaan tahun 2018 mencapai 30.000 yang berarti setiap hari rata-rata 80 orang meninggal setiap hari di Jalan raya, lebih dari setengahnya adalah generasi Millenial yang berusia 17-35 Tahun.

selayar

Sebagian besar Kecelakaan yang mengakibatkan korban jiwa itu didahului dengan pelanggaran lalu lintas, oleh karenanya mari kita sadari bahwa ketaatan dan ketertiban Lalu lintas adalah untuk diri kita, keluarga dan masyarakat" Jelasnya

Pada kesempatan tersebut, Kasat Lantas juga mengajak para Pelajar untuk turut berpartisipasi dalam beberapa Event Millenial Road Safety Festival yang akan diselenggarakan Polres Kepulauan Selayar.

" Pada bulan Februari ini ada empat event Pra yang akan kami laksanakan,antara lain Lomba Pembuatan Iklan Layanan Masyarakat untuk adik-adik yang hobby membuat video,

Bagi yang hobby menyanyi juga kita laksanakan Lomba Karaoke Lagu Millenial Cinta Lalulintas, Free Style Motor Standar untuk ketangkasan berkendara dan Lomba Senam Kolosal Millenial, ini cocok untuk adik-adik pelajar. Jadi ayo silahkan daftarkan diri di Panitia yang sudah dibentuk" Ajak Mantan Kanit Dikyasa Ditlantas Polda Sulsel ini.

Ia menambahkan bahwa seluruh Pelajar akan diundang pada acara puncak yang direncanakan akan dihadiri sekitar 5000 peserta pada tanggal 17 Maret 2019 di Taman Pusaka Benteng. Pada kegiatan puncak ini akan disuguhkan berbagai kegiatan diantaranya Jalan Santai (Doorprize), Senam Kolosal, Ekspo, Pagelaran Seni, Band, Atraksi, dan juga akan menghadirkan artis kebanggaan Masyarakat Selayar "Aty Kodong", serta masih banyak kegiatan lainnya.

(Ajen)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Sosialisasi Program MRSF Dan Keselamatan Berlalu-Lintas Terus Berlanjut, Ini Pesan Akp. Nurhaeni

Trending Now

Iklan