Kapal Patroli Bea Cukai Dihadang Cuaca Buruk Di Perairan Selayar

MEDIA SELAYAR. Sebuah kapal patroli Bea Cukai dihadang cuaca buruk dan gelombang diperairan Kepulauan Selayar. saat berlayar menuju ke perbatasan Indonesia Timur. Kapal ini terpantau sandar di dermaga pulau Jinato, Kecamatan Takabonerate, pada Senin (24/6).
Kapal Patroli Bea Cukai ini bernomor BC 30006 dengan Nakoda bernama Agung, serta awak kapal berjumlah 24 orang.
Kepala SPTN Wilayah 2 Jinato, Nur Aisyah Amnur saat dikonfirmasi Pewarta (24/6) membenarkan adanya kapal patroli yang sandar di dermaga Pulau Jinato. Dan menurutnya kapal patroli tersebut adalah kapal Bea Cukai yang akan melakukan patroli laut hingga ke perbatasan.
Namun karena terhambat cuaca buruk, angin dan ombak cukup besar, kapal patroli ini, kemudian singgah berlindung di dermaga Pulau Jinato.
Sebelum berlindung di dermaga Pulau Jinato, Takabonerate kapal patroli Bea Cukai ini sempat singgah di pelabuhan Benteng Selayar untuk mengisi bahan bakar, jelas Nur Aisyah.
Kapal patroli bea cukai ini direncanakan tidak akan melanjutkan perjalanan ke perbatasan dan akan kembali ke pangkalannya di Makassar, kunci Kepala SPTN Wilayah 2 Jinato, Nur Aisyah.
Sementara itu, ada informasi yang beredar bahwa keberadaan kapal patroli bea cukai, melakukan patroli di perairan laut Kepulauan Selayar, kemungkinan ada kaitannya dengan adanya issu yang beredar, kalau di sekitar pulau Selayar, kerap ada kapal asing menjarah ikan. Namun informasi tersebut juga tidak dapat dijamin kebenarannya, kata sumber.
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
Trending Now
-
MEDIA SELAYAR - Anggota DPR RI Komisi VII Fraksi NasDem, H. Achmad Daeng Se’re, S.Sos., M.M., melaksanakan kunjungan kerja di Kabupaten Kep...
-
MEDIA SELAYAR - Daftar desa yang bakal menerima dana desa 2025 di Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan dapat diakses dalam Informa...
-
MEDIA SELAYAR - Danlantamal VI Makassar, Brigjen.TNI (Mar) Dr. Wahyudi, S. E., M. Tr. Hania., M.M., M. Ham, melakukan kunjungan kerja ke Ka...
-
MEDIA SELAYAR - Personil Satpolair Polres Kepulauan Selayar laksanakan Ramadhan berbagi dengan membagikan takjil buka puasa kepada warga ku...
-
MEDIA SELAYAR - Bank Indonesia (BI) diluncurkan Program Semarak Rupiah Ramadan dan Berkah Idul Fitri (SERAMBI) 2025 di Kabupaten Kepulauan ...