Home
MEDIA SELAYAR
H. Marjani : Pelabuhan Dibangun Untuk Sandaran Kapal, Tapi Jangan Bangun Kapal Hanya Untuk Sandar Dipelabuhan "
H. Marjani : Pelabuhan Dibangun Untuk Sandaran Kapal, Tapi Jangan Bangun Kapal Hanya Untuk Sandar Dipelabuhan "

MEDIA SELAYAR. Pelantikan dan pengukuhan pengurus Karang Taruna Kabupaten Kepulauan Selayar masa bakti 2019-2024, dirangkaikan dengan rapat kerja (Raker), berlangsung di gedung Sanggar PKK Kabupaten Kepulauan Selayar pada Rabu (07/08).
Pelantikan pengurus baru Karang Taruna Selayar ini mengusung tema "Bersama Pemerintah Bangkit dan Berkarya Mewujudkan Kesejahteraan Sosial"
Pelantikan dihadiri Sekda, mewakili Dandim 1415, mewakili Kapolres, Selayar, Para Asisten Setda, Pengurus Karang Taruna Sulsel, Pimpinan OPD, Camat, Lurah dan Desa, Kepala SMA/SMK.
Bupati Kepulauan Selayar dalam sambutannya yang dibacakan oleh Sekretaris Daerah, Dr. Ir. H. Marjani Sultan M. Si pada intinya mempertegas bahwa kehadiran Karang Taruna di Selayar adalah sesuatu yang sangat strategis, yang bisa meneruskan cita cita bangsa.
Selanjutnya menyampaikan selamat kepada pengurus baru Karang Taruna Selayar sambil menyampaikan pantun penyemangat sebagai motivasi yang bunyinya " Pelabuhan itu dibangun sebagai tempat sandaran kapal, akan tetapi kapal itu dibangun bukan hanya untuk sandar dipelabuhan, artinya Karang Taruna yang baru dilantik janganlah berpangku tangan dan diam seperti kapal yang sandar dipelabuhan, tapi bangkit dan dinamis seperti pelabuhan, yang walaupun diam tidak bisa gerak, tapi aktif dan bermanfaat karena menjadi sandaran kapal silih berganti setiap saat. (Rul).
Editor : Musdalifah
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
Trending Now
-
MEDIA SELAYAR - Anggota DPR RI Komisi VII Fraksi NasDem, H. Achmad Daeng Se’re, S.Sos., M.M., melaksanakan kunjungan kerja di Kabupaten Kep...
-
MEDIA SELAYAR - Daftar desa yang bakal menerima dana desa 2025 di Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan dapat diakses dalam Informa...
-
MEDIA SELAYAR - Danlantamal VI Makassar, Brigjen.TNI (Mar) Dr. Wahyudi, S. E., M. Tr. Hania., M.M., M. Ham, melakukan kunjungan kerja ke Ka...
-
MEDIA SELAYAR - Dalam upaya menjaga stabilisasi harga pada moment HKBN Ramadan dan Idul Fitri, Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman, kump...
-
MEDIA SELAYAR - Personil Satpolair Polres Kepulauan Selayar laksanakan Ramadhan berbagi dengan membagikan takjil buka puasa kepada warga ku...