Ketua TP. PKK Pimpin Rapat Evaluasi Hasil Monitoring

MEDIA SELAYAR. Ketua TP PKK Selayar Tindaklanjuti Hasil Monitoring TP PKK Pemprov Sulsel
Ketua Tim Penggerak PKK Kabupaten Kepulauan Selayar Hj. Andi Dwiyanti Musrifah Basli pimpin rapat bersama pengurus PKK Kabupaten, para Ketua TP. PKK Kecamatan, desa dan kelurahan, di Gedung Sanggar PKK Kepulauan Selayar, Sabtu (3/8)
Ketua TP. PKK Kabupaten Kepulauan Selayar Hj. Andi Dwiyanti Musrifah Basli meminta kepada para ketua Pokja dan seluruh pengurus PKK Kabupaten, kecamatan, desa dan kelurahan untuk memperbaiki administrasi dan hal-hal lain yang mendapat koreksi dari tim monitoring.
Dalam rapat itu Musrifah Basli menyampaikan bahwa pengurus PKK Kabupaten akan turun melakukan monitoring di kecamatan.
"Selanjutnya TP. PKK Kecamatan turun melaksanakan monitoring ke desa dan kelurahan," ucap Hj. Musrifah.
Lanjut Ketua TP PKK agar para Ketua TP PKK Desa yang akan berakhir masa jabatannya diminta untuk tetap mendukung program dan kegiatan PKK di desanya agar tetap berjalan sebagaimana mestinya.
Terkait dengan program kerja TP PKK Kabupaten Kepulauan Selayar untuk Tahun Anggaran 2020, Hj. Musrifah mengatakan bahwa dalam waktu dekat, ada beberapa kegiatan yang akan segera dilaksanakan. (KT2)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
Trending Now
-
MEDIA SELAYAR - Anggota DPR RI Komisi VII Fraksi NasDem, H. Achmad Daeng Se’re, S.Sos., M.M., melaksanakan kunjungan kerja di Kabupaten Kep...
-
MEDIA SELAYAR - Daftar desa yang bakal menerima dana desa 2025 di Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan dapat diakses dalam Informa...
-
MEDIA SELAYAR - Dalam upaya menjaga stabilisasi harga pada moment HKBN Ramadan dan Idul Fitri, Gubernur Sulsel Andi Sudirman Sulaiman, kump...
-
MEDIA SELAYAR - Danlantamal VI Makassar, Brigjen.TNI (Mar) Dr. Wahyudi, S. E., M. Tr. Hania., M.M., M. Ham, melakukan kunjungan kerja ke Ka...
-
MEDIA SELAYAR - Personil Satpolair Polres Kepulauan Selayar laksanakan Ramadhan berbagi dengan membagikan takjil buka puasa kepada warga ku...