MEDIA SELAYAR. Dialog Tematik dengan tema "Bersama Masyarakat Kita Wujudkan Persatuan dan Kesatuan dengan Bergotong Royong Membangun Desa”, berlangsung dibaruga kantor desa Kaburu, pada Kamis (10/10).
Kegiatan ini digelar oleh Forum Keserasian Sosial (FKS) Desa Kaburu Kecamatan Bontomanai Kabupaten Kepulauan Selayar.
Dialog ini menghadirkan pemateri dari unsur TNI Kodim 1415 dan Polres Kepulauan Selayar, serta Dinas Sosial Kabupaten Kepulauan Selayar. Sementara peserta dari sejumlah elemen masyarakat yang ada di Desa Kaburu.
Program dan kegiatan keserasian sosial diawali dengan saresehan atau dialog dimaksudkan untuk membangun kembali budaya gotong royong sehingga tercipta keserasian sosial.
Sementara itu Kepala Dinas Sosial Kabupaten Kepulauan Selayar, Patta Amir, menyamlaikan bahwa program keserasian sosial merupakan program Kementerian Sosial RI, guna penanganan masalah konflik sosial yang bertujuan untuk menciptakan suatu tatanan kehidupan sosial yang harmonis dilandasi kebersamaan.
"Tujuan mendasar dari Program Keserasian sosial ini pada prinsipnya bagaimana kita mencegah terjadinya konflik sosial serta menjaga keharmonisan ditengah-tengah masyarakat" ujarnya.
Kepala Seksi PKBS Dinsos Kepulauan Selayar, Andi Sandra Esty Abriany, SE, pada kesempatannya selaku pejabat pelaksana teknis kegiatan ini menjelaskan bahwa Program Keserasian Sosial untuk Desa Kaburu sasarannya adalah Pembangunan Sarana dan Prasarana Air Bersih.
Anggaran dari program ini sebanyak 150 juta dan pengelolaannya murni ditangani langsung oleh Forum Keserasian Sosial Desa Kaburu, tanpa campur tangan dari Dinas Sosial sedikit pun, jelasnya. (IB/Lo2).
Trending Now
-
MEDIA SELAYAR | JAKARTA — Bakamla RI bersama United Nation On Drugs And Crime (UNODC) kembali menggelar Latihan Visit Board Search and Seiz...
-
MEDIA SELAYAR | SELAYAR — Memperingati Hari Ulang Tahun (HUT) ke-15, PT Bank Pengkreditan Rakyat (BPR) Pesisir Tanadoang Cabang Jampea me...
-
MEDIA SELAYAR. Satuan Kepolisian Perairan dan Udara (Satpolairud) Polres Kepulauan Selayar dan Satpolair Polda Sulsel mengamankan 2,5 ton p...
-
MEDIA SELAYAR. Hari ke 9, Minggu (17/3/2024) tenggelamnya kapal nelayan KM. Yuiee Jaya II diperairan Kepulauan Selayar tercatat 15 orang di...
-
MEDIA SELAYAR . E Goverment Pemkab Selayar adalah proyek Pemerintah Kabupaten Selayar TA 2003 -2005 yang hingga saat ini masih terus menuai ...