MEDIA SELAYAR - AKBP. Temmangnganro Machmud, S.IK.MH yang baru menjabat sebagai Kapolres Kepulauan Selayar, mengapresiasi kemitraan dengan Media.
Menurutnya, Media selain menjadi mitra dalam menyebarluaskan informasi kepada Masyarakat, juga dapat digunakan berbagai jalan Ibadah, hal tersebut disampaikannya saat menggelar silaturahmi perdananya dengan awak media di Mr. Yess Coffe Jln. MT. Haryono Benteng Kepulauan Selayar.
Kapolres kelahiran Pinrang 1980 ini, berharap dibawah Kepemimpinannya di Polres Kepulauan Selayar, Media tetap dapat membantu untuk menyebarluaskan informasi kepada masyarakat.
Ia juga menghimbau kepada para awak media yang hadir untuk dapat memanfaatkan media sebagai jalan ibadah .
"Menyampaikan Fakta yang benar, untuk menganulir berita-berita hoax yang beredar di Masyarakat itukan kebaikan, memberitakan dakwah, hal-hal yang menyejukkan dan memotivasi Masyarakat itu juga kebaikan dan tentu jika dilakukan secara ikhlas dapat bernilai Ibadah " Jelas Kapolres.
Dalam silaturahmi bersama awak media, Kapolres juga didampingi oleh Kasat Reskrim Iptu. Arham Gusdiar, SIK, MH, Paur Humas Ipda Malkadri dan beberapa Anggota Humas Polres Kepulauan Selayar.
Ketua Ikatan Jurnalis Selayar (Ijas) Arsyil Ihsan, pada kesempatan ini menyampaikan terima kasih atas silaturahmi Kapolres dengan rekan-rekan wartawan.
Ia berharap dengan kemitraan yang terjadi maka tugas jurnalistik sebagai kontrol sosial dan penyampai informasi dapat berjalan lebih baik di Kepulauan Selayar. (Ajen).
Trending Now
-
MEDIA SELAYAR - Rute penerbangan Makassar-Selayar direncanakan dibuka kembali mulai 20 Maret 2025 mendatang. Layanan penerbangan beroperasi...
-
MEDIA SELAYAR - Bank Indonesia (BI) diluncurkan Program Semarak Rupiah Ramadan dan Berkah Idul Fitri (SERAMBI) 2025 di Kabupaten Kepulauan ...
-
MEDIA SELAYAR . Pencak Silat Pra Porda XVI Sulsel 2017 yang dipusatkan di Kabupaten Kepulauan Selayar telah memasuki hari ke 4. Dan masih...
-
MEDIA SELAYAR . Pagi ini sebanyak 3 buah speedboat C3 bantuan Mabes Polri untuk kebutuhan patroli laut wilayah hukum Polres Kepulauan ...
-
MEDIA SELAYAR - Anggota DPR RI Komisi VII Fraksi NasDem, H. Achmad Daeng Se’re, S.Sos., M.M., melaksanakan kunjungan kerja di Kabupaten Kep...