MEDIA SELAYAR. Guna mendukung program Pemerintah dalam "Gerakan Tanam 1000 Pohon" personil Samsat Selayar, giat melakukan penanaman pohon disekitar lingkungan kantornya. Selain itu kegiatan ini merupakan salah satu wujud peduli lingkungan para personil Samsat Selayar.
Pantauan Pewarta, kegiatan ini dilaksanakan pada Kamis (9/1) pagi, namun dari informasi yang diterima Pewarta, kegiatan seperti tanam pohon, termasuk kerja bakti kebersihan disekitar lingkungan Kantor Samsat Selayar, sering diikuti dan dilaksanakan oleh personil kantor tersebut.
Kepada Pewarta, Kanit Regident Polres Kepulauan Selayar, Iptu, Arifin Nu'mang menjawab bahwa kegiatan peduli lingkungan memang jadi prioritas bagi personil Samsat Selayar, termasuk penghijauan dengan tanam pohon dilingkungan kerja dan lokasi tandus yang merupakan program Kapolri,
" Lagian kalau suasana hijau dan lingkungan indah serta asri, maka masyarakat yang datang ke kantor Samsat mencari pelayanan, tentu akan merasa nyaman, kunci Iptu. Arifin Nu'mang SH. (Lo2)
Trending Now
-
MEDIA SELAYAR - Anggota DPR RI Komisi VII Fraksi NasDem, H. Achmad Daeng Se’re, S.Sos., M.M., melaksanakan kunjungan kerja di Kabupaten Kep...
-
MEDIA SELAYAR - Daftar desa yang bakal menerima dana desa 2025 di Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan dapat diakses dalam Informa...
-
MEDIA SELAYAR - Danlantamal VI Makassar, Brigjen.TNI (Mar) Dr. Wahyudi, S. E., M. Tr. Hania., M.M., M. Ham, melakukan kunjungan kerja ke Ka...
-
MEDIA SELAYAR - Personil Satpolair Polres Kepulauan Selayar laksanakan Ramadhan berbagi dengan membagikan takjil buka puasa kepada warga ku...
-
MEDIA SELAYAR - Bank Indonesia (BI) diluncurkan Program Semarak Rupiah Ramadan dan Berkah Idul Fitri (SERAMBI) 2025 di Kabupaten Kepulauan ...