Pemdes Jinato Takabonerate Salurkan BLT DD Tahap II "Door To Door"

MEDIA SELAYAR. Tercatat jumlah penerima Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) Tahap II di Desa Jinato, Kecamatan Takabonerate sebanyak 92 KK. Dan kesemua penerima telah menerima BLT DD Tahap II dengan diantarkan langsung ke rumah masing-masing penerima oleh Kepala Desa dibantu perangkat desa terkait.
Kepala Desa Jinato, Kecamatan Takabonerate, Andi Sulistiawati yang akrab di sapa Bude Putri kepada Pewarta saat dihubungi menjelaskan kalau kegiatan kami, untuk penyaluran BLT Dana Desa Tahap II ini telah kami rampungkan. Kami turun langsung antarkan ke rumah-rumah penerima.
Kami laksanakan penyaluran BLT Dana Desa tahap II ini, dengan mengunjungi dan mengantarkan langsung ke rumah penerima,.Disamping ingin lebih dekat dengan masyarakat,, saya sendiri secara pribadi dan saya sebagai Kepala Desa menganggap bahwa apa yang kami lakukan di Pemerintahan Desa Jinato sebagai wujud pelayanan kami kepada masyarakat penerima, jelas Bude Putri.
Lebih lanjut Andi Sulistiawati menambahkan bahwa jumlah penerima BLT- DD ini, sesuai hasil Musyawarah Desa (MUSDES) dengan agenda tunggal validasi dan penetapan calon penerima BLT DD.
Harapan kami sebagai Pemerintah tentu saja, bantuan langsung tunai ini dapat dirasakan dan digunakan oleh warga ke hal-hal bermanfaat, apalagi saat ini kita masih berada di tengah pandemi COVID-19, kunci Putri.
Dari data yang diterima, sejumlah desa di Kabupaten Kepulauan Selayar, telah menyalurkan BLT DD Tahap II hingga pertengahan Juli 2020 ini. (Tim).
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
Trending Now
-
MEDIA SELAYAR - Anggota DPR RI Komisi VII Fraksi NasDem, H. Achmad Daeng Se’re, S.Sos., M.M., melaksanakan kunjungan kerja di Kabupaten Kep...
-
MEDIA SELAYAR - Daftar desa yang bakal menerima dana desa 2025 di Kabupaten Kepulauan Selayar, Sulawesi Selatan dapat diakses dalam Informa...
-
MEDIA SELAYAR - Danlantamal VI Makassar, Brigjen.TNI (Mar) Dr. Wahyudi, S. E., M. Tr. Hania., M.M., M. Ham, melakukan kunjungan kerja ke Ka...
-
MEDIA SELAYAR - Personil Satpolair Polres Kepulauan Selayar laksanakan Ramadhan berbagi dengan membagikan takjil buka puasa kepada warga ku...
-
MEDIA SELAYAR - Bank Indonesia (BI) diluncurkan Program Semarak Rupiah Ramadan dan Berkah Idul Fitri (SERAMBI) 2025 di Kabupaten Kepulauan ...