Anggota FKS Inisiasi Aksi Tanam Pohon Di Pasimarannu

Media Selayar
Senin, 14 Desember 2020 | 07:51 WIB Last Updated 2020-12-14T00:04:33Z

MEDIA SELAYAR.
Ratusan pohon glodokan ditanam oleh Forum Kecamatan Sehat (FKS) Kecamatan Pasimarannu diseputar lapangan Garuda Desa Bonerate pada Minggu ( 13/12). Aksi tanam pohon ini dipimpin oleh Camat Pasimarannu,Drs. H. Askari. 

Aksi tanam pohon ini diinisiasi sepenuhnya oleh anggota FKS dan diharapkan dapat dimanfaatkan kelak serta aksi ini sendiri merupakan ajang silaturrahim antar anggota FKS, jelas Askari. 

Selanjutnya aktivitas aksi seperti ini akan tetap kita laksanakan secara kontinyu karena hasilnya nanti tentu saja positif, pohon merupakan sumber oksigen dan dijadikan sebagai tempat berlindung masyarakat jika udara panas dan yang terpenting adalah nilai keindahannya tentu, pungkas Askari. 

Terpantau ikut melakukan penanaman pohon di Bonerate, Danramil 1415-03 Kapten Inf. Syamsuddin, bersama personil TNI yang bertugas di Bonerate. (HT/LO2)
Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Anggota FKS Inisiasi Aksi Tanam Pohon Di Pasimarannu

Trending Now

Iklan