Pemdes Tamalanrea Laksanakan Musdes Penetapan Prioritas Penggunaan DD TA. 2021

Minggu, 14 Maret 2021 | 03:17 WIB Last Updated 2022-04-15T01:54:23Z


MEDIA SELAYAR.
Pemerintah Desa Tamalanrea, Kecamatan Bontomatene, Kabupaten Kepulauan Selayar, melaksanakan musyawarah desa terkait implementasi Permendesa PDTT No. 13 Tahun 2020 tentang Prioritas Penggunaan Dana Desa Tahun 2021.

Kegiatan ini bertempat di Balai Pertemuan Masyarakat Desa Tamalanrea, pada Sabtu (13/3) malam.

Pantauan Pewarta, musyawarah dihadiri oleh Kepala Desa dan Perangkat Desa, BPD, Lembaga Kemasyarakatan, Ketua RK/RT, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, Tokoh Pemuda, Tokoh Perempuan, dan Pendamping Desa Tamalanrea.

Kepala Desa Tamalanrea Awaluddin, SS., dalam sambutannya, mengatakan berkaitan dengan Peraturan Menteri Desa PDTT No. 13 Tahun 2020, maka pemerintah desa berkewajiban menyampaikan prioritas penggunaan dana desa tahun 2021.

"Olehnya itu, melalui musyawarah desa ini, kami ingin menyampaikan aturan-aturan yang berkaitan dengan proses perencanaan, pelaksanaan dan pengelolaan dana desa untuk tahun 2021", kata Awaluddin. 

Adapun agenda musyawarah antara lain, pengesahan penerima manfaat BLT Dana Desa tahun 2021, pembetukan Relawan Desa Aman Covid-19.

Selain itu, juga membahas Substainable Devolopment Goals Desa (SDGs) / Tujuan Pembangunan Berkelanjutan Desa dan pembahasan RAPBDes TA. 2021.

Dalam musyawarah itu, telah disepakati calon penerima manfaat BLT Dana Desa berjumlah 36 KK, dan terbentuknya Relawan Desa Aman Covid-19.

Sementara dalam pelaksanaan SDGs, khususnya dalam mengembangkan potensi ekonomi lokal desa, dan pemanfaatan sumber daya alam secara berkelanjutan, masyarakat Desa Tamalanrea, melalui kelompok tani yang ada, bersepakat untuk memprogramkan penanaman jagung kuning serentak. 

Dalam kesempatan itu, Awal juga mengatakan untuk mewujudkan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan Desa, tetap memperhatikan sinkronisasi program antara Pemerintah Desa, Kabupaten, Provinsi dan Pusat.

"Saat ini Pemerintah Kabupaten telah menyusun program Gerakan Membangun Desa Mandiri, disingkat GERBANG SARI. Sementara itu, Pemerintah Provinsi juga telah mencanangkan program Mengembalikan Kejayaan Jeruk Asli Selayar", ucap Awaluddin.

Saya berharap kepada kita semua, untuk menyambut dan mendukung, serta menjalankan program yang telah dirancang oleh Pemerintah, sehingga kedepannya kehidupan masyarakat Desa Tamalanrea bisa jauh lebih baik, pungkasnya. (Tim) 

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Pemdes Tamalanrea Laksanakan Musdes Penetapan Prioritas Penggunaan DD TA. 2021

Trending Now

Iklan