MEDIA SELAYAR. Seorang warga Dusun Limbo Utara, Rahimu (50) ditemukan oleh anak dan istrinya sudah tidak bernyawa lagi di kebun miliknya di Desa Batubingkung, Kecamatan Pasimarannu, Kabupaten Kepulauan Selayar, pada Rabu (27/7).
Dikonfirmasi, Kapolsek Pasimarannu Iptu Abdul Malik saat dikonfirmasi awak media pada Kamis (28/7) pagi, membenarkan kejadian tersebut.
"Menurut pengakuan Istri dan Anak Korban, sekitar jam 9 pagi korban (Rahimu) berangkat ke kebunnya, namun karena jam 7 malam korban belum juga kembali, istri dan anaknya berinisiatif untuk menyusul korban ke kebun," ucap Iptu Abdul Malik.
Sesampainya di kebun, kata Kapolsek Pasimarannu, anak dan istrinya menemukan korban sudah tidak bernyawa lagi dengan posisi tertelungkup.
Setelah mendapatkan laporan dari pihak keluarga korban, Kapolsek Pasimarannu bersama personil langsung mendatangi lokasi kejadian.
"Pas kami tiba di lokasi untuk melakukan olah TKP, sudah banyak warga dan keluarga korban yang memenuhi lokasi kejadian. Dan setelah melakukan olah TKP, kami langsung membawa jenazah korban ke Puskesmas Pasimarannu untuk dilakukan visum," ujar Kapolsek.
Adapun hasil pemeriksaan luar visum yang di lakukan oleh pihak Puskesmas Pasimarannu tidak di temukan adanya luka kekerasan atau benturan di tubuh korban. Dan lebam di tubuh korban bukan merupakan benturan atau kekerasan melainkan diakibatkan karena pecahnya pembuluh darah.
"Anak korban sempat memberikan keterangan bahwa ayahnya beberapa hari sebelumnya sempat mengalami hipertensi," pungkas Iptu Abdul Malik.
Hingga berita ini ditayangkan, kasus penemuan mayat di kebun ini masih dalam tahap penyelidikan tentang penyebab kematian korban. (*).