Wabup Kep. Selayar Buka Diklat BSTKLM dan SKK 60 Mil

Media Selayar
Senin, 24 Oktober 2022 | 12:53 WIB Last Updated 2022-10-24T04:53:10Z


MEDIA SELAYAR
- Wakil Bupati Kepulauan Selayar, H. Saiful Arif buka pelaksanaan Pendidikan dan Pelatihan (Diklat) Pemberdayaan bagi masyarakat nelayan dan pelaut di Kepulauan Selayar. Pembukaan dilaksanakan Hotel Rayhan Senin (24/10).

Diklat yang diberikan yaitu Basic Safety Training kapal Layar Motor (BSTKLM) dan Surat Keterangan Kecakapan (SKK) 60 Mil Angkatan XXVII ini dilaksanakan selama 7 hari, 24 - 29 Oktober 2022.

Wakil Bupati Saiful Arif pada sambutannya mengapresiasi terselenggaranya diklat ini dan berharap agar pelaksanaan diklat bisa membawa dampak baik untuk masyarakat. 

Wakil Bupati menyebut bahwa diklat pemberdayaan ini adalah hal penting sebagai salah satu upaya untuk memberi peningkatan sumber daya manusia (SDM) di bidang kelautan khususnya kapasitas dan keselamatan nelayan dalam mendukung pekerjaan sehari-harinya dilaut.

Sementara itu Perwakilan Direktur Politeknik Pelayaran Barombong, Abu Bakar, mengatakan diklat ini diperlukan untuk meningkatkan kualitas SDM masyarakat Selayar di sektor kelautan. 

Basic safety training adalah pelatihan dasar keselamatan yang diwajibkan bagi siapapun yang mengoperasikan kapal pelayaran motor " terangnya

Melalui diklat diharap dapat mendambah wawasan, keterampilan dan pengetahuan nelayan serta pelaut dalam wilayah Kepulauan Selayar serta bisa meminimalisir kecelakaan pelayaran.

Tercatat 100 nelayan dan pelaut kapal tradsional ikut berpartasi sebagai peserta diklat.

Pada Pembukaan kegiatan diklat, dilakukan penandatanganan kerjasama antara Politeknik Pelayaran Barombong dengan KUPP Kelas III Selayar dan KUPP Kelas III Jampea. (R). 

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Wabup Kep. Selayar Buka Diklat BSTKLM dan SKK 60 Mil

Trending Now

Iklan